Ridha Allah Tergantung Keridhaan Kedua Orang Tua

Pernahkah anda mendapatkan orang yang dalam hidupnya penuh dengan kesialan? Apapun yang dia kerjakan selalu bermasalah. Hubungan dengan tetangga sangat buruk, prilaku mereka membuat orang disekelilingnya menjadi tidak simpatik. Baca Juga : Keutamaan Ibu Jika Dibanding ayah

Sampai di ujung dunia pun tidak akan mendapatkan kebahagiaan manakala dirhaka kepada orang tua. Suara lembut saja apabila menyinggung perasaan orang tua akan membuat Allah menjadi murkah. Apalagi kalau membuat orang tua merintih dan jengkel. Tidak akan mendapatkan ketenanangan dunia dan akherat. 

Orang tua biasanya menyuruh anak untuk kebaikan. Ada anak yang selalu dikontrol sholatnya mulai dari kecil hingga dewasa selalu diingatkan sholat 5 waktu. Tidak putus-putusnya disuruh untuk sholat setiap waktu. Waktu kecil hingga SMA barang kali masih sholat ketika diingatkan. 

Tetapi setelah selesai SMA disitulah susah diatur. Tidak ada lagi sopan santun. Tidak ada lagi reaksi ketika disuruh sholat. Akan tetapi kata-menyakitkanlah yang dia lontarkan keorang tuanya. Disaat itulah orang tua akan menjadi murka. 

Ketika itu berlanjut dan kalian tidak berusaha untuk minta maaf, maka tunggulah azab akan datang. Allah akan membiarkan sementara untuk anda. Karena anda masih diberi kesempatan untuk bertaubat. Tetapi semakin diingatkan semakin parah. Disaat itulah orang tua akan pasrah. 

Kegagalan-kegagalan akan meliputi anda. Gagal dalam hal pekerjaan, gagal dalam hubungan manusia yang baik, gagal dalam rumah tangga, gagal hidup sehat. 

Yang akan anda dapatkan adalah kesengsaraan hidup. Hidup tidak tenang akhirnya kehidupan menjadi gelap. Tidak ada lagi keridhaan orang tua. Tunggu saja kehancuran anda. 

Saudaraku bertaubatlah kalian, jangan sampai terjadi seperti cerita legenda Maling Kundang, atau meninggal tanpa restu orang tua. Apa salahnya merubah tabiat kita menjadi baik. 

Comments

Popular Posts