Onde Onde Adalah makanan Khas Dari Bugis Berpotensi Sebagai Pangan Fungsional

Onde onde merupakan makanan khas untuk beberapa daerah yang ada di Indonesia. Beberapa onde onde yang kita kenal seperti onde onde bugis, onde makassar, onde onde Jawa, onde onde Jakarta, onde onde ubikayu dan lainnya. Onde onde tersebut  pada perinsipnya sama cuma yang membedakan cara membuatnya. Perbedaan pembuatannya dan caranya tergantung dari karakter dari daerahnya. 

Onde onde bugis

Onde onde bugis terbuat dari tepung beras ketan, gula merah, dan parutan kelapa. Parutan kelapa dibalurkan ke onde-onde setelah direbus. Pada bagian dalamnya ada gula merah. Onde onde bugis direbus sampai terapung. Nanti setelah terapung baru baru dibaluri dengan parutan kelapa. 

Onde Onde Sebagai Makanan Fungsional

Dikatakan onde onde sebagai makanan fungsional karena onde onde bahannya dari bahan alami. Tepung beras pada pembuatan onde onde memiliki karbohidrat yang cukup baik untuk pengganti nasi. Tepung beras ketan termasuk makanan yang mengandung serat yang tinggi. Hal ini akan sagat baik untuk yang diet. Bisa kita lihat ketika kita makan beras ketan (songkolo) dan pada saat buang air biasanya yang keluar masih seperti beras yang keluar. Jadi dapat disimpulkan bahwa beras ketan adalah sumber serat yang tinggi. 

Serat berfungsi untuk memperbaiki pencernaan, bisa mengatasi penyakit gula. Disamping itu tepung onde-onde juga mengandung gula merah. Gula merah memiliki peranan untuk memberi energi pada tubuh. Dengan mengkonsumsi gula merah akan membuat tubuh menjadi kuat. Gula merah lebih aman untuk dikonsumsi jika dibanding gula tebuh. 

Kelapa juga memiliki nilai gizi yang cukup misalnya lemak, protein dan lainnya. Apalagi kelapa yang dijadikan sebagai pelumas masih segar. Jadi perpaduan antara tepung ketan, gula merah dan parutan kelapa akan memberikan nilai gizi yang cukup baik untuk kesehatan. Apalagi onde-onde bugis direbus. Makanan yang direbus lebih aman jika dibanding yang digoreng. 

Bahan-bahan dan Cara Pembuatan Onde-onde Bugis

Dalam membuat onde onde bugis supaya rasanya bisa dinikmati dengan baik, maka perlu mengetahui bahan-bahan yang tepat supaya bisa memberikan rasa yang maksimal. Adapun bahan-bahan yang digunakan dalam pembuatan onde onde adalah : 
  • Beras ketan 
  • Parutan kelapa
  • Pewarna biasanya pandang wangi, atau bisa juga pandang jawa
  • Gula merah

Cara Pembuatannya

  • Masukkan tepung beras dalam wadah kemudian masukkan air sedikit demi sedikit. Air yang dipakai hendaknya sudah ditambahkan zat pewarna. Ulek adonan sampai bisa dipipih. 
  • Pipih adonan kemudian masukkan gula merah didalamnya. Besarnya ukuran tergantung minat.
  • Setelah dipipih masukkan dalam air yang sudah mendidih dan biarkan sampai terapung. 
  • Setelah terapung masukkan ke dalam wadah yang berisi parutan kelapa. Biarkan kelapa melumuri onde onde tersebut
  • onde onde siap disajikan 
  • Selamat menikmati 
Demikianlah cara pembuatan onde onde makanan khas bugis dan semoga bermanfaat. 


Comments